Minggu, 27 Maret 2011

Rabu, 23 Maret 2011

Arti Lambang Universitas Airlangga (UNAIR)


Arti Lambang Universitas Airlangga (UNAIR)



“ Universitas Airlangga adalah salah satu dari perguruan tinggi negeri di Indonesia yang terletak di Jawa Timur, tepatnya di kota Surabaya”

Merasa bangga menjadi bagian dari almamater ini, tentu saja :D. Namun, mungkin banyak kawan- kawan mahasiswa yang belum mengetahui arti dari lambang Universitas Airlangga sendiri. Bukankah menyebalkan jika lambang almamater yang kita cintai di”cap” tidak filosofis oleh seseorang, padahal orang tersebut sama sekali tidak mengetahui apa dan mengapa lambang Universitas Airlangga seperti ini (mungkin juga karena di web belum ada yang memberi penjelasan cukup mengenai lambang Universitas Airlangga). Semoga sedikit tulisan ini bermanfaat J

Sejarah singkat Universitas Airlangga

Nama Airlangga dipilih oleh para pendiri Universitas Airlangga sebagai suatu perwujudan penghormatan terhadap seorang Raja yang sekaligus sebagai Pahlawan Bangsa Indonesia di masa lampau dalam abad IX yang bernama Prabu Airlangga, yang memerintah kerajaan di Jawa Timur hingga wilayahnya mencapai Indonesia Timur. ( Cerita lengkapnya sudah banyak dikutip di berbagai sumber yang lain  J )

Singkat cerita, setelah Raja Airlangga wafat tahun 1042, Sang Raja diabadikan ke dalam bentuk patung Bathara Wisnu yang duduk dan menaiki Garuda Mukti. Garuda Mukti dalam mitos kebudayaan Jawa sebagai makhluk yang kuat, tangguh, kokoh, serta sakti. Namun Bhatara Wisnu mampu menjinakkan dan menjadikan sebagai tempat singgasananya, karena Wisnu memang penuh kearifan, kehalusan, dan kesaktian. Demikianlah Raja Airlangga memperoleh pujian dari rakyatnya sebagai raja yang bijak, halus, dan sakti.

Kini lambang Universitas Airlangga adalah Garuda Mukti dengan tunggawan Bhatara Wisnu. Yang disimbolkan sebagai Bhatara Wisnu adalah Prabu Airlangga sendiri, karena sakti, bijak dan kehalusan budinya.

Lambang Universitas Airlangga

Lambang Universitas Airlangga adalah Garuda Mukti  sedang membawa sebuah guci yang dibagian luarnya dilingkupi oleh lingkaran matarantai emas.

Mengapa lambang Universitas Airlangga bukannya gambar sang prabu Airlangga sendiri, melainkan Garuda Mukti yang justru adalah tunggangan sang prabu????

Hal ini dikarenakan, pada awal kelahiran Universitas Airlangga, rektor pertama menemukan meterai atau segel prabu Airlangga, di Gedung Arca, Jakarta. Meterai Kerajaan tersebut menggambarkan burung garuda tunggangan Bathara Wisnu (Prabu Airlangga) yang membawa guci berisikan air amrta. Konon, air tersebut bersifat abadi. Maka dari itu, yang dipakai sebagai lambang Universitas Airlangga adalah garuda mukti, sebagai sumber ilmu abadi.

Bagian luar merupakan lingkaran matarantai emas, diibaratkan sebagai mahasiswa yang menuntut ilmu di Universitas Airlangga, yang diharapkan dapat menjadi matarantai yang tak pernah terputus bagi kejayaan almamater, bangsa dan kemanusiaan.

Sedangkan warna dasar kuning dan biru, berawal pada saat peresmian Universitas Airlangga, dimana terdapat sebuah prosesi pembukaan selubung arca Wisnu. Selubung tersebut berwarna kuning dan biru. Kemudian Presiden Republik Indonesia pertama, almarhum Ir. Soekarno yang meresmikan Universitas Airlangga memberi amanat untuk mengabadikan arca tersebut, dan pada akhirnya warna selubung ditetapkan juga sebagai warna bendera Universitas Airlangga. Kuning berarti agung…..Biru tanda ksatria dan jiwa yang mendalam…..

Jadi….bukan tanpa alasan lambang Universitas Airlangga seperti ini…